Skip to main content

Posts

Showing posts from January, 2007

Ular Bisa Mendeteksi Gempa ?

Tulisan ini diambil dari www.kompas.com Insting natural inilah yang dipelajari untuk mengembangkan sistem prediksi gempa ke depan. Sebuah lembaga yang menangani masalah gempa di Nanning, ibukota daerah otonomi Guangxi di China Selatan, menyebut sistem yang tengah dikembangkannya merupakan kombinasi dari insting natural dan teknologi moderen. Para ahli di badan yang memonitor gempa bumi tersebut melakukan penelitian dan pengamatan terhadap ular-ular di peternakan setempat melalui kamera video yang dihubungkan dengan jaringan internet. Video tersebut merekam seluruh peristiwa yang terjadi selama 24 jam setiap harinya. "Dari semua hewan yang ada di muka bumi, ular merupakan hewan yang paling peka terhadap tanda-tanda gempa bumi," kata direktur badan yang memonitor gempa bumi Jiang Weisong, seperti dikutip China Daily . Jiang mengatakan ular dapat merasakan akan terjadinya gempa bumi dari jarak 120 kilometer selang tiga hingga lima hari sebelum gempa terjadi. Reptil me